KELAS 1 TEMA 4 KELUARGAKU SUBTEMA 2 KEGIATAN KELUARGAKU

 Assalamualaikum Wr Wb....

Bagaimana kabar  hari ini?

Semoga naka-anak dan keluarga dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Alloh SWT. Amin

Alhamdulillah minggu ini kita sudah masuk di Tema 4 Keluargaku Subtema 2 Kegiatan Keluargaku.

mari kita pelajari bersama.

PEMBELAJARAN 1

PPKn

Aturan Saat makan



Setiap kegiatan ada aturannya
termasuk kegiatan saat makan.
aturan adalah tata tertib yang harus dilakukan
berikut aturan makan saat makan di rumah
1. Duduk dengan tertib
2. membaca doa sebelum makan
3. makan secukupnya
4. mengucap syukur setelah makan
5. membantu ibu merapikan meja makan

Bahasa Indonesia
Percakapan

Percakapan adalah pembicaraan antara dua orang atau lebih
saat melakukan percakapan gunakan kalimat yang santun
gunakan kata tolong untuk meminta bantuan
gunakan kata terima kasih jika telah dibantu dan mendengar ucapan selamat dari orang lain.


SBdP
Gerakan menirukan ayam

Tari adalah gerakan tubuh yang berirama
menirukan gerakan ayam dapat menjadi gerakan tari.


Tugas

Setelah kita pelajari materi di atas
mari kerjakan latihan soal halaman 26-27!

Semangat kalian pasti bisa😊

PEMBELAJARAN 2

Bahasa Indonesia
Ungkapan tolong dan terima kasih

Masih ingatkah kalian?
kata tolong digunakan  untuk meminta bantuan
kata terima kasih jika telah dibantu dan mendengar ucapan selamat dari orang lain.
nah,mari kita baca percakapan tentang permintaan tolong dibawah ini ya!

doni    : luki tolong rapikan kursi
             aku rapikan meja
luki     : Baik doni
doni    : Terima kasih luki
luki     : sama-sama doni

percakapan di atas merupakan contoh penggunaan kata tolong dan terima kasih.

Tugas

Setelah kita pelajari materi di atas
mari kerjakan latihan soal halaman 29!

Semangat kalian pasti bisa😊

PEMBELAJARAN 3
Bahasa Indonesia
memasak bersama keluarga
dina membantu memasak ibu di dapur
ayo perhatikan percakapan antara ibu dan dina berikut

ibu     : dina tolong ambilkan wortel di kulkas
dina   : baik bu wortelnya dina cuci dulu ya bu
ibu     : terima kasih dina
            ibu senang dina selalu membantu ibu
            dina anak yang rajin
dina   : sama-sama bu

Matematika 
Baris Bilangan 



bilangan-bilangan di atas dapat di susun menjadi baris bilangan
susunan  dari bilangan kecil ke besar

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

susunan dari bilangan besar ke kecil

10 9 8 7 6 5 4 3 2 1


PPKn
Aturan bermain



Bermain ada aturannya
saat akan pergi bermainke luar rumah
kita harus meminta izin terlebih dahulu
meminta izin kepada orang tua
meminta izin dengan bahasa yang santun

Tugas

Setelah kita pelajari materi di atas
mari kerjakan latihan soal halaman 30-32!

Semangat kalian pasti bisa😊

PEMBELAJARAN 4

Bahasa Indonesia
Kegiatan berkebun keluarga lisa

dina bermain ke rumah lisa
lisa sedang berada di kebun
kebun lisa terletak di samping rumah

ayah lisa membersihkan rumput
ibu lisa memetik bunga
lisa sedang menyiram tanaman

bunga-bunga bermekaran
ada kupu-kupu di sekitar tanaman
warnanya bagus sekali

mita membantu lisa
mereka saling bekerja sa a
bekerja sama membuat pekerjaan cepat selesai

SBdP
Meniruka gerak kupu-kupu
ayo ikuti gerakan kupu-kupu 
ikuti sambil bernyanyi lagu kupu-kupu

Tugas

Setelah kita pelajari materi di atas
mari kerjakan latihan soal halaman 33!

Semangat kalian pasti bisa😊

PEMBELAJARAN 5

Matematika
pola bilangan dengan bangun datar

Perhatikan contoh pola berikut

dari pola segi empat di atas
Urutan segi empat di atas membentuk pola bilangan bertambah dua.

Bahasa Indonesia
ungkapan tolong dan terima kasih

doni dan dina sedang belajar
mereka belajar di temani ayah
belajar bersama orang tua sangat menyenangkan
doni meminta tolong ayah untuk
menjelaskan cara mengerjakan pr matematika
ayah menjelaskan dengan sabar
doni mengucapkan terima kasih

Tugas

Setelah kita pelajari materi di atas
mari kerjakan latihan soal halaman 35!

Semangat kalian pasti bisa😊

PEMBELAJARAN 6

Bahasa Indonesia
permintaan tolong dan ucapan terimakasih

Ucapan tolong dan terima kasih
merupakan hal yang sangat penting
hal ini sebagai bentuk penghargaan kepada orang
yang akan menolong dan telah menolong kita

meminta tolong adalah ungkapan meminta bantuan
meminta tolong harus dengan santun
contoh
ani tolong ambilkan sendok di meja

PPKn
Meminta izin kepada orang tua

dina dan doni akan pergi bermain
mereka akanbermain di taman dekat rumah
sebelum berangkat bermain mereka meminta izin kepada ayah dan ibu
dina dan doni anak yang patuh pada peraturan rumah

Matematika
Membuat pola gambar dan pola bilangan







Pola bilangan dari gambar di atas adalah 4,8,12

Tugas

Setelah kita pelajari materi di atas
mari kerjakan latihan soal halaman 36-38!

Semangat kalian pasti bisa😊



Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "KELAS 1 TEMA 4 KELUARGAKU SUBTEMA 2 KEGIATAN KELUARGAKU"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel